Sebab Utama Penolakan Kafir Quraisy terhadap Dakwah Rasulullah SAW
Belajar dari sejarah perjuangan Ralulullah SAW. (Gambar Ilustrasi) |
Oleh: Yan Hasanudin Malik
Belajar dari sejarah perjuangan Rasulullah di Mekah tentang sebab utama penolakan kafir Quraisy atas dakwah beliau adalah karena kekhawatiran hilangnya kekuasaan dan kekayaan mereka.
Dengan begitu, mereka berfikir bahwa nantinya akan hilang pula hak-hak istimewa yang selama ini mereka nikmati.
Ambisi ekonomi berbanding lurus dengan tergenggamnya kekuasaan politik.
Uang dan kekayaan yang mereka miliki menjadi alat yang digunakan untuk menguasai masyarakat.
Dakwah Islam bagi mereka menjadi ancaman sangat serius yang bisa menghilangkan hak-hak istimewa mereka sebagai pengendali semua kebutuhan masyarakat. Bahkan menjadi penentu mengenai apa yang benar dan salah.
Karena itu menurut mereka, dakwah harus dihalangi dengan cara apapun, sampai akhirnya mereka bersepakat untuk memenjarakan bahkan membunuh Rasulullah (QS al Anfal : 30). Situasi seperti itulah yang kita rasakan di Indonesia.
Sekelompok konglomerat yang selama ini menikmati kekuasaan di negeri kita melihat akan munculnya presiden dari rakyak yang benar-benar merakyat, serta mendapat dukungan besar dari rakyat, akan dianggapnya menjadi ancaman serius bagi keberlangsungan hegemoni mereka.
Semoga rakyat Indonesia kian sadar, tidak gampang dibeli dengan harga murah. Tidak mudah disuap, tidak mudah pula diadu domba, dan tahan terhadap segala macam fitnah dan provokasi.
Dan di atas semua itu, ada pertolongan الله SWT. Semoga bermanfaat!
Leave Comments
Post a Comment
Anda boleh berkomentar sesuai dengan tema artikel di atas. Lain dari itu, komentar Anda tidak akan dipublikasikan. Terimakasih.